Saat ini internet menjadi bagian dari kehidupan masyarakat
modern. Mudahnya akses internet yang bisa dilakukan menjadikan pengguna
internet semakin bertambah dari hari ke hari. Tak hanya remaja dan orang dewasa
saja, anak – anak sekarang juga bisa mengakses ke internet baik melalui
perangkat PC maupun handphone.
Apa yang
dilakukan orang – orang saat berada di dunia maya? Mereka berjalan – jalan disana,
dari satu tempat ke tempat yang lain. Tempatnya tentu berbeda dari yang ada di
dunia nyata. Di dunia nyata kita pergi dari rumah ke kantor, sekolah ataupun ke
toko. Sementara di internet, kita pergi jalan – jalan dari satu website ke
website lain.
Berjalan
– jalan di sebuah website sebenarnya bukanlah berjalan di satu tempat. Website terdiri
dari atas banyak sekali link yang menghubungkan kita ke tempat – tempat lain. Ibarat
sebuah gedung dengan banyak ruangan yang ada labelnya masing – masing. Di dalam
website, kita akan menemukan pilihan menu yang dapat kita pilih. Sehingga dengan
sekali klik, kita akan sampai ke tempat lain dalam website tersebut.
Website
atau sering juga disebut situs merupakan kumpulan halaman web yang dijalankan
dari satu alamat web domain. Website digunakan untuk menampilkan informasi
teks, gambar , suara, animasi atau gabungan dari semuanya.
Sebuah halaman
web adalah sebuah dokumen. Dokumen halaman terdiri atas banyak hyperlink yang menggunakan bahasa HTML. HTML adalah singkatan dari Hyper Text Markup Language. Halaman diakses
dan dijalankan dengan HTTP atau HTTPS. Halaman – halaman website dapat diakses
dari sebuah URL (Uniform Resource Locator)
atau alamat web. Alamat web contohnya www.google.com.
Saat ini,
website dapat diakses menggunakan berbagi perangkat yang terhubung dengan
internet, seperti laptop, tablet, atau ponsel. Pembuatan website juga
dipermudah dengan bantuan layanan atau aplikasi pembuat website. Tak hanya
mudah, pembuatan website juga dapat
dilakukan dengan cepat asalkan mengikuti langkah – langkah yang benar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar